Pada tanggal 21 Oktober 2017 telah diadakan Galaksi (Gala Aksi Statistisi) di dukuh VI, desa Cerme, kecamatan Panjatan, kabupaten Kulon Progo.
Rangkaian kegiatan berupa penyuluhan mengenai pertolongan pertama dari pihak Ukesma UGM, cek kesehatan yang bekerja sama dengan pihak Himabid UGM, games untuk anak, dan yang terakhir yaitu bazaar sembako dan sandang murah.
Kegiatan ini diikuti oleh 135 kk dari 148 kk. Hasil dari bazaar murah diserahkan kepada dukuh VI untuk selanjutnya digunakan dalam pembangunan pedukuhan.
Kami, divisi Sosial dan Pengembangan Masyrakat Himasta UGM berterima kasih kepada semua pihak yang telah ikut andil dalam kegiatan ini.
Semoga apa yang telah kita lakukan dapat bermanfaat bagi diri kita dan orang lain.
Leave a Reply